Hallo, disini saya akan menjelaskan tentang resume atau apa yang saya dapat ketika awal kuliah tamu di mata kuliah business practice 4 ini.
Kuliah Tamu Perusahaan Retail Modern Market
Pemateri : Bapak Benaya Victorious Jaya ( Pengusaha di bidang retail international )
Pengertian perusaahaan retail, perusahaan retail adalah perusahaan yang satu atau lebih aktivitasnya menambah nilai produk dan jasa kepada konsumen baik untuk kebutuhan keluarga atau untuk keperluan pribadi.
Kesimpulannya, retail bisa menjual produk ataupun jasa tergantung kebutuhan pasar saat ini. Barang dan Jasa yang kita nikmati saat ini tidak terlepas dari jasa retail, retail membantu produsen/distributor dan konsumen agar setiap kebutuhan akan keduanya dapat terpenuhi, retail itu sendiri ada 2 yaitu, modern market dan traditional market.
Pada kuliah tamu ini, hanya dijelaskan tentang modern market saja.
Definisi modern market
Menurut perda jawa timur nomor 3 tahun 2008, pasar yang di bangun dan dikelola oleh pemerintah, swasta, atau koperasi yang dalam bentuknya berupa pusat perbelanjaan, seperti mall, plasa, dan shopping center dan sejenisnya dimana pengelolaannya dilaksanakan secara modern, dan mengutamakan pelayanan kenyamanan berbelanja dengan manajemen berada di satu tangan, bermodal relatif kuat, dan dilengkapi label harga yang pasti.
Pada retail modern market ada 5 kategori yaitu.
1. GROCERY, meliputi: beverages,cleaning,cosmetic,dry grocenes, perishables
Syarat : memenuhi persyaratan sebagai produk yang aman konsumsi sesuai peraturan pemerintah yang terkait.mematuhi peraturan dan perundagan mengenai hak intelektual,perpajakan serta norma -norma hukum dan sosial setempat .Barcode pada kemasan tercetak.
2. FRESH, meliputi: salad bar, fishery, fruit & vege, bakery, butchory, restaurant.
3. BAZAAR, meliputi: DIY, house keeping, culture, leisure, gardening, cars.
4. APPLIANCES, meliputi: big household, small household, photo, cine optical, hi fi scund, tv video, computer.
5. TEXTILE, meliputi: shoes, permane, seasonal, househo linen, personal accesories. Syarat : merk yang dipakai telah mempunyai hak paten
PERSYARATAN PRODUK APPLIANCE
1. Memiliki persyaratan sebagai produk yang aman untuk digunakan dan terdaftar diperaturan pemerintah SNI.
2. Pemasok wajib memberikan garansi purna jual.
3. Pemasok wajib memiliki fasilitas pelayanan purna jual.
4. Mematuhi peraturan dan perundangan mengenai hak intelektual perpajakan atas norma hukum dan sosial setempat.
5. Memberikan keterangan teknik pemasangan ,penggunaan dan pemeliharaan (buku petunjuk penggunaan )dalam bahasa indonesia.
Menurut beliau pada bisnis retail yang terpenting adalah mempunyai label, yang sudah di hak patenkan dan sudah di daftarkan agar produk yang dijual bisa aman dan tidak di tarik dari peredaran ( pelanggaran hak cipta ). beliau juga menjelaskan tentang pentingnya private label. contoh dari private label adalah kita mempunyai produk namun pada saat di pasarkan di supermarket label yang di pakai adalah label supermarketnya. jadi isi dari produknya adalah produk kita sedangkan label yang di pakai adalah label supermarketnya, seperti produk beliau yang berlabel biscotto.
Beliau juga menjelaskan ketika kita menawarkan sebuah produk ke supermarket / retail, kita wajib membuat perjanjian di awal agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. beliau juga mempunyai usaha di bidang retail namun pemasarannya adalah luar negeri, alasan beliau memasarkan di luar negeri adalah peraturan yang tidak terlalu ribet dan juga simpel.
Kesimpulan dari kuliah tamu ini adalah pada saat kita ingin terjun ke bisnis perusahaan retail kita wajib tau aturan main dari retail itu sendiri, mulai dari hak paten label, marketing, etika bisnis, dan menjaga nama baik juga serta kita wajib mengetahui peraturan-peraturan pemerintah tentang perusahaan retail itu sendiri.
Sekian resume dari saya, ada kurang lebihnya mohon maaf :D



ConversionConversion EmoticonEmoticon